HOOD APP
METAVERSE FACE LOGIN
WRAPPED SECRET
Jakarta, 25 November 2022
Pelayanan di Jalan Tol Cibitung – Cilincing dalam waktu dekat akan semakin lengkap dengan kehadiran akses keluar (off-ramp) ke Jalan Arteri Cakung – Cilincing.
Pembukaan akses off-ramp tersebut akan semakin memperkaya akses menuju kawasan Semper, Cilincing, Cakung dan sekitarnya. Kemudahan akses menuju jalan arteri tersebut semakin
menyempurnakan pelayanan Jalan Tol Cibitung – Cilincing yang sebelumnya sukses mendukung kegiatan arus mudik dengan mengoperasikan segmen Tarumajaya – Cilincing sepanjang
7,3KM secara fungsional sejak 01 April 2023
"Selain konektivitas antar tol ke jaringan JORR-1, Jalan Tol Cibitung – Cilincing Seksi 4 juga menyediakan off-ramp ke Jalan Arteri Cakung – Cilincing melalui
GT Semper. Sistem Transaksi di GT Semper merupakan sistem transaksi yang berbeda, karena ada pengembalian saldo uang elektronik di GT tersebut. Transkasi pengembalian saldo di
GT ini merupakan yang pertama kali di Indonesia dan membuktikan komitmen kami dalam memberikan layanan yang optimal dan melindungi hak pengguna jalan.” ujar Yaya Ruhiya selaku
Direktur Teknik PT CTP Tollways.
Cara kerja dari sistem transaksi pengembalian adalah dengan mengembalikan saldo pengguna jalan sebesar tarif JORR-1 yang telah ditarik dari pengguna jalan
pada saat melakukan transaksi di GT Marunda. Penerapan sistem ini nantinya akan dilakukan di Gerbang Tol Semper, dimana kendaraan yang melakukan transaksi di GT Marunda akan
dikenakan 2 tarif, yaitu tarif Jalan Tol Cibitung – Cilincing dan tarif JORR-1. Bagi pengguna jalan yang tidak melanjutkan perjalanan ke JORR-1 dapat menikmati akses keluar
ke Jalan Arteri Cakung – Cilincing melalui GT Semper. Pada saat pengguna jalan melakukan tapping di GT Semper tersebut, saldo uang elektronik pengguna jalan akan dikembalikan
sesuai dengan besaran tarif JORR-1 dan golongan kendaraan yang berlaku.
“Sistem Transaksi Pengembalian saldo ini telah dilakukan uji coba secara berkala oleh PT CTP Tollways dan pihak integrator. Selain itu, PT CTP Tollways terus
melakukan koordinasi terkait rencana penerapan sistem transaksi pengembalian saldo ini, terutama dengan pihak BPJT sebagai regulator, dan tentu saja pihak yang terlibat langsung
nantinya dalam penerapan sistem transaksi ini, seperti pengelola jalan tol JORR, dan Perbankan. Pengguna jalan diminta untuk menggunakan kartu yang sama pada saat melakukan
transaksi di GT Marunda dan GT Semper untuk memastikan akurasi dari transaksi yang dilakukan dan menghindari penyalahgunaan kartu uang elektronik”, seperti disampaikannya lebih lanjut.
"PT CTP Tollways sebagai pengelola Jalan Tol Cibitung – Cilincing berharap penerapan sistem transaksi pengembalian saldo ini dapat di implementasikan dengan baik,
dan untuk mewujudkan hal ini, kami terus melakukan optimalisasi pada peralatan tol dan transaksi terkait pengembalian saldo yang dilakukan. Kami juga akan terus melakukan koordinasi dan
kerjasama serta melakukan sosialisasi kepada pengguna jalan tol”, demikian ditutup oleh beliau.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Tentang PT Cibitung Tanjung Priok Port Tollways.
PT Cibitung Tanjung Priok Port Tollways (PT CTP Tollways) adalah Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) sebagai pemegang hak
konsesi untuk ruas tol Cibitung Cilincing, di mana mayoritas sahamnya dimiliki oleh PT Akses Pelabuhan Indonesia (API). Sementara itu, PT API berada di bawah PT Pelindo Solusi
Logistik (PSL), yang merupakan satu dari empat Subholding PT. Pelabuhan Indonesia (Pelindo) (Persero).
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi:
PT. Cibitung Tanjung Priok Port Tollways
Telp : 021-89229717 / 89229718
Email : ctp-tollways@ctptollways.co.id